Tuesday, September 29, 2009

Perahu kertas itu berhenti sejenak untuk mengilhami

Setelah membaca sebuah buku yang sangat inspiratif saya akan melakukan sebuah pengakuan kecil.


Hati itu tidak memilih,hati itu dipilih..

membaca sepotong kalimat itu,saya seperti tersihir.seperti ada kekuatan magis merasuki,seperti ada sebuah sentruman yang mengagetkan,seperti sebuah tsunami datang tiba2x meluluhlantakan pertahanan hati saya.

Sudah lama saya memendam perasaan,walalupun tidak bisa semenarik novel yang baru saja saya baca,tapi idea ttg adanya kastil cinta bertabur peri2x di negeri cinta versi saya itulah adanya. saya menjadi pendongeng,pendengar,sekaligus tokoh2x yang saya ciptakan dan saya perankan sendiri.

Cukup lama saya memendam perasaan ini.apakah itu cinta? saya tak paham.tapi hati saya terus - menerus mengalir tanpa henti,tak kuat ketika sosok sekelebat itu harus mampir dalam mimpi saya yang tentu saja tidak direncanakan,tak punya pertahanan emosi yang kuat ketika harus berhadapan dengan pasukannya.Saya tidak bisa menggambarkan perasaan saya.terlalu abstrak.tapi rasa saya..*yang apakah ini rasa sayang?* entahlah...mengalir sewajarnya,setenangnya,dan seadanya.

Khayalan2x depan jendela sambil bengong memikirkan
could he be the one i`ve been looking for?
is he thinking about me?
what is he doing now?
dan seribu satu pertanyaan tentang dia menguap ke udara dan entah kemana juga perginya.


realitasnya tak semanis kastil cinta saya,dan saya telah memilih hati yang saya jadikan tambatan.
kisah klasik dan seribu satu pertanyaan saya biarlah Sang Penentu Dongeng yang memaparkannya kembali kepada saya.

Hati saya memilih untuk ada di realitas bersama dia yang realistis namun mampu menjadi pendengar dongeng saya yang terbaik.


*perahu kertas - dewi lestari- truly,deeply,inspiring*

Sunday, September 27, 2009

Ming

Kali ini sharing sedikit tentang seseorang yang saya sendiri hampir lupa sosoknya,namun darahnya mengalir di tubuh saya. dia adalah seorang wanita bernama Siti Aminah,yang sering dipanggil Ming. Dia adalah almh.nenek saya.

Suatu sore di makam tanah kusir,saya dan sepupu saya sepakat mengunjungi sepupu saya tercinta,om saya tersayang,dan kedua kakek dan nenek saya yang sangat saya kagumi.walaupun begitu sosok kedua orang terakhir ini tidaklah terekam dengan baik di memori saya,mungkin karena mereka memiliki 13 orang anak dan limpahan cucu yang banyak,jadi tidak ada specialnya setelah cucu pertama. Yang saya ingat adalah..terutama nenek saya.. dia wanita berperawakan besar (layaknya nenek2x ala desa ) senyumnya manis sekali,jago masak,dan seingat saya dia sangat galak.

Disuatu sore itu juga saya mengunjungi makamnya setelah bertahun - tahun lamanya saya tidak pernah menginjakkan kaki di pusaranya. lalu ketika melihat pusaranya dia meninggal di tahun 88,disaat usia sya masih 10 tahun dan saya tetap tidak bisa merekam kenangan sedikit pun ttg almh.kecuali bahwa saya setiap kali datang dan pergi selalu mencium tangannya dan mendengarkan teriakannya menyuruh makan. lalu saya kabur entah kemana.mungkin bermain dengan saudara2x saya.atau numpang tidur di salah satu kamar.


Di suatu sore itu saya duduk di pusaranya setelah sekian lama. dan tiba2x air mata saya menggenang.hampir jatuh.hidung saya sudah berisik srot..srat..srot. kenapa air mata saya tiba2x mau tumpah?

di dalam hati saya berdialog...lebih tepatnya ngobrol dengan almh.yang ( insya allah ) dia mendengarnya dan ini adalah potongan dialog itu :

"ming...ini epit cucu ming.ming pasti ga inget,karena cucu ming banyak.epit anaknya djajat.
maaf yaa ming..baru mampir sekarang setelah sekian puluh tahun,epit udah gede ming sekarang.epit udah dewasa.
epit cuma mau bilang.epit bangga jadi cucunya ming,karena ming udah warisin kekuatan untuk menghadapi semua yang lagi epit lalui.cuma epit ga bisa masak,biarin dech epit dapet pinggul besarnya aja.
epit baru sadar kalau ternyata ming adalah wanita tangguh,kuat,sabar dan selalu tersenyum. dan kekuatan ming ada disemua cucu perempuan ming.
semoga ming bangga punya cucu kayak epit."


Dan begitulah sore itu menjadi sore yang mengharukan,karena saya seperti telah diingatkan bahwa kekuatan itu ada dalam darah saya.warisan yang tak ternilai harganya. Walaupun saya tak punya cerita menarik layaknya cucu dan nenek.Tapi dia menitipkan/ memecah semua kekuatannya,kesemua turunannnya.terutama cucu2x perempuannya. Karena ketika saya melihat gambaran keseharian saya dan saudara2x saya menghadapi suatu maslah,dengan tertawa,dengan makan.bahkan dengan sharing biasa semua terasa lebih ringan. Ini adalah gambaran yang saya ingat ttg nenek saya.Dia hobi ngbrl sama siapa aja seolah tak ada masalah,selalu membagikan keceriaan.


dan ketika saya melihat album foto dimana alhm berfoto dengan cucu2nxya termasuk saya menyempil ( karena dulu saya anak minderan) dia selalu tersenyum walaupun di gelayuti puluhan cucu2nya.

Saya bangga jadi seorang putri dan seorang cucu dari seorang wanita tangguh bernama Siti Aminah.
dia melengkapi hidup saya.dan kekuatannya hanya bisa saya rasakan.

Thursday, September 24, 2009

the end of the rainbow

At one moment all i need is placed in front of me.
i need to talk there you were
i need to laugh there you were
i need to hangout there you were


at one moment...
i couldn`t tell is it a real feelings or a companion to loneliness to fill the emptiness
i couldn`t dare to say so early that the feelings mutual
i couldn`t feel what i`ve been missing

at one moment...
i couldn`t stop these feelings.
that i need more than i thought..
but the unhealing wound flash,like a warning signs that i couldn`t be happy coz i`m afraid the happiness will leave soon after.

at one moment...
i have to let go this feelings,because i couldn`t face the fact that it might devastated me.
this is the end of the rainbow..the end of colorful feelings...

as i watched them leaving me....i realize something...i miss it...i miss everything about it..
as the courage arise...i said..i miss him.because i really want it to be with him...

Saturday, September 19, 2009

Putihnya lebaranku taun ini

Alhamdulillah...
lebaran kali ini kembali putih,ga seperti taun lalu yang hitam.
penuh cobaan...penuh dendam...dan penuh sama tangisan ala sinetron.

Makna hari kemenangan kali ini..
saya berhasil melalui hitamnya lebaran taun lalu dan memang fase ini harus saya lalui
suka atau tidak .mau atau tidak. udah dijadwalin semuanya.


dan semoga lebaran taun - taun mendatang jauh lebih indah..amin

ga semua jalan mulus...dan saya sudah melalui titik terendah sekalipun...

Alhamdulillah....ENGKAU masih cinta kepadaku....


Ya Tuhan...

terimakasih atas kemenangan yang indah ini....

Friday, September 18, 2009

Cinta 4 versi

cerita ini terinspirasi dari orang - orang yang ada di sekitar.


Part 1 :

mungkin saya tak bisa mengungkapkan perasaan cinta ini seperti yang kamu harapkan.Biarlah perbuatanku yang menunjukkan itu semua,jika itupun masih kurang bukan saya tak mampu tapi saya belum tau caranya.Jika kamu bisa menunjukkan itu pada saya,saya akan melakukannya dengan semampunya. Cinta saya tidak lahir secara instan,ada perawatan,ada kasih sayang,ada keikhlasan,dan ada tanggung jawab yang bertahun lamanya saya coba sempurnakan.Seberat apapun masalahnya,cinta saya akan selalu ada walaupun warnanya sedikit memudar.Dalam waktu cinta itu akan berubah wujudnya sama seperti fisik kita yang kian lama berubah menjadi kerutan.kerutan - kerutan yang menjadi catatan cinta saya terhadapmu. Kalau kamu sebenarnya tak pernah cinta,mengapa harus kau membuang waktumu untuk belajar mencintai.

Part 2 :
Mengenal kamu lebih dari separuh hidup.mencintaimu adalah pilihan.Namun,kita terperangkap dalam labirin yang tak jelas. Hidup kita telah menjadikan aku sesuatu bagimu.Tapi sebaliknya,kamu tidak menjadikan aku sebagaimu.Beribu kilometer jalan telah tertempuh,tak juga kamu membawaku di titik terakhir. Penantian panjang itu masih jauh dalam anganmu tak menyentuh sedikit pun ke hatimu.Perjalanan ini tak bisa kutempuh sendiri,namun tanpa kau sadari aku semakin mandiri tak tergantung lagi pada cintamu. Kalau saja kamu tau kemana kita akan menuju,tak akan ku keluhkan beratnya perjalanan ini.


Part 3 :
Saya yang tak bisa mengatakan cinta padamu karena sulit untuk menerima kenyataan bahwa hal itu tak berbalas kepadaku. Walaupun begitu,hati saya penuh dengan kamu hingga tak muat lagi untuk menyimpannya. Mengenang dan membayangkan yang indah denganmu adlah sebuah angan ketinggian dan penuh kemewahan.walaupun dalam doa sering kusebutkan namamu dengan lafal yang benar dengan harapan tuhan tau dan meniupkan rasa cinta yang sama terhadapmu.Sampai mimpi itu menjadi kenyataan,sampai keberanian itu datang menghampiri saya akan tetap mengatakan cinta...dalam hati.


Part 4 :
saya tak bisa menggantikan dia.saya bukan dia.saya tak seperti dia.Saya pun tak berharap cinta yang sama seperti yang kamu berikan kepadanya.saya disini untuk menemani keegoisan kamu,membantu kamu melampiaskan kelelahan harimu.Jadi,jangan kamu minta lebih dari itu.Saya tak perlu cintamu,saya cuma perlu kamu dalam jangka waktu tak tentu.

Tuesday, September 15, 2009

MY heroes

Kemarin saya bertemu dengan manusia2x kecil sahabat saya. Bercengkrama sejenak,mengingatkan kembali betapa saya begitu damai berada ditengah2 mereka. Wajah2x polosnya yang selalu membuat saya terus ingin bersama mereka.

Sahabat2x kecil saya ini adalah manusia2x yang kuat,walaupun sekitarnya sedang atau selalu membuat - buat masalah yang tak mereka pahami namun mereka tetap tertawa,berceloteh seolah mereka tak memikul beban yang dialamatkan pada mereka.

saya tak pernah habis berpikir,bahwa tak adil bagi mereka untuk harus bersikap dewasa sebelum waktunya. tak peka pada perasaannya..Namun,saya bangga sama mereka yang selalu tertawa pada porsinya,menangis pada tempatnya,kecewa pun disembunyikannya. Sungguh mudah membaca mereka karena dunia yang mereka tau tak serumit dunia kita orang dewasa.

Malam harinya,saya menginap di rumah salah satu sodara selain istirahat sejenak saya rindu sekali dengan pahlawan kecil saya.Pahlawan yang kadang kesepian karena tak punya teman bermain. saya ajak dia jalan2x...bercanda.. dan mengajarkan hal2x baru hanya untuk mengingatkan dia bahwa kmu harus terus mengumbar tawa,nak!

Seiring dengan tawa pahlawan kecil saya...hanya ada 1 kata yang paling lucu yang pernah saya dengar ketika saya menyuruhnya untuk ganti baju dan bersiap2x tidur.

"abang...ganti baju nanti kita main lagi"
dia lari naik tangga....dan berhenti sejenak dan dia berkata...
"no problemo,epit"


kata yang nantinya setelah dewasa tak akan pernah saya dengarkan lagi karena sudah terlalu kompleksnya hidup. dan hari ini saya mau mengingatnya. mengingat 2 princess sahabat saya dan 1 transformer andalan saya.


*auntie loves you very much...one of these days..i wish i still can be with you..following you whereever,whenever...and say to you..that i`m proud to serve you..and lucky having you as my heroes...

Sunday, September 13, 2009

a short note for Great person with Great heart

Jika Mataku tak bisa melihat kesedihan ini...bukalah mata hatiku untuk melihatnya.
Jika air mata ini tak bisa kubendung....rangkaianlah makna setiap tetesnya.
jika jiwa ini menjadi hancur...kumpulkanlah kepingannya dan mulailah menyusun sedikit demi sedikit
jika kekuatan itu hilang....temukanlah dan tambahkanlah sebanyak - banyaknya.

Jika cinta itu tak paham....biarkanlah kasih sayang menjembatani semuanya.
jika logika itu tak lagi mampu....satukan segenap rasa untuk memahaminya.

tambahkan,kuatkan kemampuan cinta ini untuk surga yang ada padaMU




*sebuah catatan kecil untuk orang - orang kuat yang pernah saya temui. Heaven is yours...Insya Allah

Thursday, September 10, 2009

Just a selfnote to me

Kemampuan kita sebagai manusia berbatas,kesabaran kita tak akan pernah berbatas dan seharusnya tidak dibatasi,kepasrahan manusia adalah jalan terindah dan terbaik untuk mengetahui sejauh mana kita telah mencoba. Dan dari waktu ke waktu manusia akan selalu menuai kebaikan,berbuat kejahatan,duduk bersimpuh dan bersujud.



Hal yang paling indah selalu saya alami dari mulai kebaikan,kemarahan,hingga kehampaan pernah mampir mewarnai sisa - sisa umur yang terus bertambah. Tak satupun tahu kemana bermuaranya semua ini ketika hati telah hampa.

sebuah pembicaraan saya dengan salah satu teman baik saya,dia hanya berkata seperti ini :
"put..you look happy than before but i can see in your eyes it`s empty.

really?" i said.

kemanakah tawa ceria dan canda saya? apakah benar 2x tak ada isinya? oh well..itu cuma pendapat salah satu orang.


setelah pertemuan itu saya lanjutkan mengisi "kekosongan" ini dengan bertemu dengan teman saya.Me re charge kekosongan lagi..

sampai akhirnya saya kelelahan...yah...lelah...


tak ada satupun yang tahu siapa - siapa saja yang akan kita temui selama hidup kita.apakah saya akan menikah? apakah saya akan punya anak? apakah saya mati besok? ga ada yang tahu.
jalan terbaik adalah menjalaninya dengan penuh kesadaran,dan menghindari kebodohan2x yang akan menyulitkan diri sendiri.

Dalam kepasrahan saya cuma bisa berkata
GOD...Apalagi kali ini? apakaha saya masih kuat menghadapi tantangan ini?
apakah sebegitu sulitnya jalan yang harus saya tempuh..?


Begitu banyak kesalahan yang tak bisa tertebus dalam 1 hari..tapi yang pasti ...saya sudah di titik pasrah karena saya tak tahu lagi permintaan apa yang saya pantas panjatkan untukNYA.

I trust GOD....and so i Begin to take care of myself..let everything pass glowing and gladly....
as long as i have true heart..sincere....the kind will return itself.


And so...i`m celebrating loneliness....me,myself,and i wrap perfectly in lonely ribbon.

Tuesday, September 8, 2009

Mantan Kalian ga salah...

Cerita ini mengingatkan saya pada gadis2x seumur saya..:P
cerita 1 :
Anggaplah ini perkenalan baru saya sama seseorang yang diluar "zona enak"saya,perkenalan saya ini memberikan sebuah gambaran dari sisi lain seorang pemuda lengkap dengan pengalaman hidupnya. Singkat kata,curhatlah dia tentang semua sisi kehidupannya yang (tadinya) dia harapkan semua pengalaman pahit dimasa lampau tak terulang kembali. Mulailah dia bercerita ttg kehidupan percintaannya di masa lalu dari berkenalan,pacaran,memutuskan untuk menikah (lagi) sampe akhirnya detik2x terakhir ada penghormatan kepada sang pasangan dengan bendera ternyata saya tak bisa dengan kamu. Ceritanya dimulai bagaimana si wanita ini di mata si pria ini memenuhi cawan negatif hingga setengahnya.
Dia itu begini...ga bisa get along sama temen2x gue...keluarga gue juga ternyata keberatan..banyak yang bilang dia cuma mau ma gue karena ada maunya. ini yang paling top..Hatinya ga tulus! keluarga dia begini...tapi gue yaa namanya cinta yaa,gue ga pikir lah hal2x kayak gitu. End of storynya ga jadi nikah ( lagi ).


Lepas dari 1 cerita ini,berusaha menata diri kembali setelah berlalu saya ditemukan lagi dengan seseorang.Ini yang menarik,Cuma beda orang dan sedikit kelakuan. Historis perjalanan hidupnya...Nyaris sama!! sama2x pria pernah gagal..sama2x rock and roll papa..tapi saya harus akui ketika berhadapan dengan cinta ga ada bedanya dengan orang2x pada umumnya ..tetep mellow.

Cerita 2 :
Ok..introduksinya adalah perkenalan biasa,lalu berlanjut jadi temen ngbrol ( yang sampe saat ini) masih menyenangkan. singkat kata selama pertemanan ini diapun juga banyak cerita khususnya kekesalan dan kemarahan dia terhadap mantan pasangannya. ceritanya dari hari ke hari menjadi semakin menarik..dari sedikit sampe banyak. Ini sama situasinya si wanita di mata si pria setelah putus baru menyadari bahwa si wanita ini telah memenuhi cawan negatifnya hingga setengahnya. Si wanita ini bermasalah selalu dibantu oleh sang pria,si wanita ini typical jealous ( klo yang saya tarik dari pembicaraannya) insecure sama pacarnya, si wanita ini kurang mendapatkan simpatik dari keluarga,lingkungan pertemanan sang pria,hingga akhirnya sebuah kasus membuat hubungan mereka jadi ga bener dan sepertinya ga akan pernah bener. lalu ada lagi nih ucapan yang menjadi tagline klo membenci tapi ga mau keliatan benci..Hatinya Ga tulus!!

sama nih kasusnya..ketika mereka dilanda rasa cinta berlebihan..*sampe obat kurus pun dibeliin oleh sang pria* dan akhirnya bubar jalan,pria2x ini berasa Kheki.*yeee bolehnya....*
kheki karena berhasil memberikan cinta yang berlebih sampe menjanjikan,bukan ding. menetapkan tanggal sakral perkawinan. kheki karena ternyata azas manfaat berlaku dalam balutan atas nama cinta. kheki karena ga bisa menang melawan situasi...:)


ok..yang lebih menarik lagi..ini penting usia dari wanita2x perusak hati sang pria ini adlah kisaran umur 25 -26 thn.Sumpahhhh...saya tertawa ngakak2x....dari potong2an cerita yang dilempar setiap harinya. timbul satu pertanyaan besar di saya..berapakah usia sang wanita2x ini? ternyata oh ternyata..

yaa wajarlah....kalo diusianya yang setengah matang itu mereka bersikap sangat superior...lagi kece3nya lagi gaul2nya.pria2xpun pria penurut tapi aslinya bandel...challenge banget yaa!!
yaa sementara ketika saya berada diusia itu..dan berusaha menempatkan diusia itu saya cuma bisa bilang..loh..katanya kamu cinta sama aku? masa beliin obat kurus aja ga mau..lagian kan aku nitip..hahahha :P. Belum lagi bisik2x orang sekitar yang saya temui..mis.masa pulsa aja minta dibeliin, masa ke salon minta ditemenin,masa tiap2x nanya kamu dimana? sama cewek2x yaa?? jiah....insecure tingkat tinggi.

tapi bukannya kalian senang diperlakukan gitu..sekrang aja geli sendiri..karena kemakan kheki..:P

saya pun pernah menjalin hubungan diusia muda dengan pria yang lebih tua diatas saya.sampe saat ini saya masih mentertawakan kebodohan2x apa saja yang dulu saya pernah lakukan,dan berusaha berada diposisi sang pria yang lagi bijaksana2nya...:))

ah..pada akhir ceritanya sih saya cuma bisa tertawa sambil bilang...yaaa wajar sih klo loe kheki..tapi kan loe sebenernya udah tau itu sebelum kejadian.Cinta lintas usia kadang2x sangat lucu.one of these days...i`m sure they laugh so hard...:))

ini bukan maksud membuka tabir siapapun loh..cuma lagi terlintas aja...pria2x baik hati harus jatuh sesaat untuk mengerti apa sih yang mereka mau.

Sudahlah..semuanya pasti salah dan pasti benar
klo saya usia 25 pacaran dengan kalian juga saya akan bersikap kayak gitu...
nah...kalian juga...carilah pasangan yang sebanding terarah...simbiosis mutualisme..

kalo gitu saya mau cari pacar yang ga jauh tua2x amat ah...ntar saya disangka ga tulus lagi..:P

klo kata changchuters :
WANITA RACUN DUNIA......
tapi pria kan ga bisa menghisap madu....:P

Monday, September 7, 2009

Sebentar lagi Ramadhan selesai

Alhamdulillah atas Ramadhan ini...
saya tidak akan menghitung,mencari,ataupun meminta magic of ramadhan kali ini...
baru kali semuanya saya lalui seperti air mengalir tanpa sesuatu yang hal yang membuat saya "menagih"pada SANG PENCIPTA.

Walaupun begitu,saya percaya magic of ramadhan kali ini akan lebih dari sekedar persinggahan.

Banyak hal yang saya renungkan di bulan maha suci ini..semua doa yang dulu saya minta dengan keras ...perlahan dibayarkan..terwujudkan....

dan hanya ada sebuah senyum di Ramadhan kali ini...

saya tidak sendiri...tidak lagi merasakan pedih...tidak lagi terbakar amarah...

saya cuek...dan melangkah...melewati hari tanpa perlu khawatir...

TUHAN...

Thank YOU..for all the present YOU have been given to me...

Friday, September 4, 2009

Harga sebuah tawa

Senang sekali hari ini saya kembali bersua dengan sahabat - sahabat masa kecil ( hingga kini ) yang selalu memunculkan sisi masa lalu yang ceria tak berbeban. Bayangkan..beberapa dari teman saya adalah temen dari SD hingga saat ini.Begitu banyak dekade,begitu banyak tawa,begitu banyak luka,begitu banyak tangis,begitu banyak bahagia saya lewatkan bersama mereka..Hingga saat ini.

Sangat biasa mengingat kesibukan masing - masing setelah dewasa, mencari waktu untuk bersua menjadi waktu yang paling langka buat saya. Ga seperti dulu kita masuk ke kelas bareng2x sampe bubar sekolah pun bersama sampe harus ada salah satu anak yang pecah telor harus pulang ke rumah duluan. Mereka adalah bagian dari hidup saya yang akan selalu ada dan selalu mengingatkan saya akan sifat kekanakan ala anak SD,Bandel Ala SMP,Pemberontak ala SMA,Fokus Ala KULIAH,TAngguh ALa Pekerja sampai sekarang.

Bersama mereka sifat kami membaur berkelana bersama berjalan ke masa lalu hingga masa dimana kita harus mengingat sudah jadi kita sampai sekrang dan apa yang telah lalui sebagai individu. Kelompok masa kecil saya ini selalu menjadi motivator buat saya,selalu memberikan senyum nan lebar.


Ketika akhirnya kita sekarang menjalani kehidupan kami masing,secanggih apapun teknologi yang kita gunakan ketika kami jumpa ..kami tetep seperti anak dulu kala yang begitu hangat satu sama lain,sangat menghibur. Sepertinya kita telah ditemukan untuk menjadi entertainer bagi kelompok kami.

Tak sulit juga orang baru untuk masuk dalam kelompok kami,begitu carenya kita satu sama lain sehingga orang2x baru pun merasa seperti tumbuh bersama kami.


sampai kapanpun harga semua tawa bersama mereka adalah harta yang ternilai harganya.dan kalau ditanya apa yang bisa menggantikan mereka jawabannya tidak ada. Sejauh apapun kami melangkah,setinggi apapun kami terbang,tetap kelompok kami adalah rumah yang tak pernah bisa saya tinggalkan.


Dan di hari ini saya dan mereka, kami..sukses mengumbar tawa itu lagi...walaupun tak semua hadir..tapi saya percaya sahabat2x kecil saya ini tau apa yang kita tertawakan dan akan selalu begitu selamanya.


*sahabat paling setia...SAHABAT BI *

Wednesday, September 2, 2009

Cinta itu apa?

sebuah pertanyaan di benak saya.

kenapa sih begitu banyak pengkhianatan mengatasnamakan cinta?
apakah manusia - manusia sekarang sudah ga punya hati lagi?

banyak banget yang saya temui kalo ga cerai,selingkuh,ato malah memutuskan untuk jomblo bahagia.

Bukannya TUHAN menciptakan manusia hidup berpasang - pasangan yaa?

dan herannya selalu punya alasan untuk melakukan pengkhianatan ini.

Saya tidak menjudge mereka ...pasti apapun itu punya alasannya.

tapi .. kalo semua orang selalu punya untuk berkhianat, buat apa TUHAN menciptakan manusia berpasangan, Buat apa ada ADAM DAN HAWA ?

jadi kenapa ada Cinta ? kalau semua tak bisa hidup damai,tak bisa saling mendamaikan,dan tak bisa menemukan cara yang lebih baik itu bersatu


AH ....tau apa yaa saya tentang cinta. Buktinya saya pun tak bisa menjawab ketika ditanya kenapa saya mencintai seseorang tapi orang itu jelas2x ga baik buat saya. Cuma blg : yaa abis saya cinta..

Rasa apa saya juga ga tau...:)

Definisi Cinta ala OPP : Love is the ability. the ability to look at yourself and your love one make the positive atmosphere.

Tuesday, September 1, 2009

evergreen song

Ada sebuah lagu yang mengingatkan saya pada seseorang.. bisa dibilang orang ini cukup special buat saya.Setiap saya mengingat lagu ini saya ingat dia,saya ingat kelembutan hatinya,saya ingat perhatiannya,dan saya ingat cerita2x lucu yang selalu bisa membuat saya tertawa.

setelah sekian lama saya selalu terbawa akan kenangan saya tentang dia...seperti saya masih hidup dimasa lampau dan hanya untuk masa lampau saya ada. Akhirnya frekuensi saya mendengar lagu itu saya kurangi...saya cut abis2an demi memori saya yang harus di upgrade kembali dan memori saya yang harus dibuang..

yang lebih menyedihkannya adalah lagu itu hanya sebuah instrumen, namun mampu membuat langkah saya berjalan jauh menelusuri jalan kenangan.nah..akhirnya musik itu mati suri beberapa saat...

lalu saya coba nyali saya untuk mendengarkan lagu itu lagi setelah sekian lama.. dan ternyata....Saya tak bisa mengingat kenangan itu lagi...Saya hampir tak mengenali lagi kelembutan hatinya, gaya bicaranya yang membuat saya tertawa...Wah hebat!!!

dan saya memastikan berulang kali sambil saya dengar lagu itu..dan berkali itu pula,kenangan itu tak kembali....

ada perasaan sedih menyelinap karena saya tau persis saya mencintainya...tapi ternyata bantuan sebuah lagu pun, hal yang paling mudah membangkitkan kenangan nyatanya..

tidak juga saya marah kenapa kenangan itu pergi tapi tak juga mau mengumpulkan piece by piece kenangan yang sudah entah dimana saya simpan..

biarin dech..lagu itu mungkin evergreen..everlasting song...tapi cinta saya tak se evergreen itu,tak selama itu.